Senin, 01 November 2010

SUMPAH PEMUDA DIPERINGATI DI BEBERAPA TEMPAT

Diposting oleh ATIK KWOK SELALU di Senin, November 01, 2010
Bandung, Peringatan 82 tahun Sumpah Pemuda di Jawa Barat digelar di beberapa tempat. Peringatan ini lebih didominasi aksi unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa. Badan Eksekutif Mahasiswa se-Bandung Raya menggelar peringatan dengan aksi unjuk rasa di depan Gedung Sate,Bandung.
Sumpah pemuda ini sebagai momentum kebangkitan bangsa untuk membangun negeri ni lebih baik lagi, kata juru bicara BEM seluruh Indonesia Wilayah Bandung Raya, Irfan Ahmad Faudzi, di sela aksinya kemarin. Mereka juga memanfaatkan aksi untuk menggalang dana bagi korban Gunung Merapi.
Aksi Mahasiswa juga dilakukan oleh Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Tasikmalaya. Mereka pun menggalang dan abantuan untuk bencana. Ketua KAMMI Tasikmalaya Rahmatulloh mengatakan,pemerintah pusat lamban dalam menangani bencana. “Ini bentuk tindakan cepat kita di daerah, ujarnya.”
Mahasiswa Sekolah Tinggi Teknologi Telkom, saat menggelar uunjuk rasa di depan kantor Pemerintah Kabupaten Bandung, diusir oleh Organisasi Angkatan Muda Silliwangi Kabupaten Bandung.”Ini kan hak kami sebagai mahasiswa menyampiakan aspirasi, kenapa dibubarkan.” Kata Faqih Zulfikar, yang jadi coordinator aksi.
Menurut Ketua Gardda AMS Bobi Erlangga, pihaknya kecewa Karena peingatan Sumpah Pemuda telah dikotori oleh aksi tersebut. “Jangan hari Sumpah Pemuda ini jadi kotor dengan demo yang asunya sangat politis, kata Bobi.

0 komentar on "SUMPAH PEMUDA DIPERINGATI DI BEBERAPA TEMPAT"

Posting Komentar

 

ATIK KWOK AJAH Copyright 2009 Sweet Cupcake Designed by Ipiet Templates Image by Tadpole's Notez